Banjir Bantuan Dari Donatur Griya Lansia Husnul Khatimah Malang Tegaskan Amanah Simpan Aset Trimah

Berita Malang Hari Ini
Reporter: Erwin Wicaksono
Editor: Irwan Sy (ISY)
SURYAMALANG.COM | MALANG - Kedatangan Trimah (69) di Griya Lansia Husnul Khatimah, Wajak, Kabupaten Malang memantik empati para donatur untuk memberikan donasi.
Salah satu donatur yang memberikan bantuan adalah Gilang Widya Permana, crazy rich asal Malang.
Pengusaha produk perawatan kulit itu sampai-sampai memberikan emas dan uang untuk Trimah.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Yayasan Griya Lansia Husnul Khatimah, Arief Camra menyatakan pihaknya bersikap amanah saat menyimpan aset milik lansia.
"Donasi tidak kami sentuh-sentuh. Kami simpan khusus untuk mbah Trimah. Bantuan untuk mbah Trimah berupa emas dan uang Rp 10 juta. Semuanya disimpan oleh penanggung jawab harian di rumahnya. Namun, yang donasi Rp 100 juta itu memang diperuntukkan untuk Griya Lansia," ujar Arif ketika dikonfirmasi pada, Rabu (3/11/2021).
Arif mengeluarkan kebijakan tersebut karena ingin menghindari risiko kehilangan ketika aset bantuan dari dermawan disimpan di Griya Lansia.
"Sesuai kebijakan kami tidak menaruhnya di kamar bersangkutan. Untuk menghindari resiko kehilangan. Semua bantuan yang disimpan kepada kami telah diketahui oleh mas Gilang (crazy rich)," ujarnya.
Arif menegaskan hak asuh para lansia sepenuhnya tetap menjadi tanggung jawab Griya Lansia.
Ia tidak menyerahkan begitu saja para lansia kepada donatur yang berniat merawat lansia tersebut.
"Ya kalau dirawat, kalau tidak? Bagaimana? Aturan pengasuhan dan perawatan tetap pada kami Griya Lansia. Kami tidak ingin ada hal beresiko jika dirawat oleh pihak diluar kami," tegasnya.
Tersiar kabar jika Gilang sang Juragan 99 bersedia menjadi anak asuh dari Trimah agar bisa merawat wanita tua itu sebagai ibu angkatnya.
Menyikapi hal tersebut, Arif memberikan klarifikasinya.
"Jika sudah masuk Griya Lansia. Kami rawat sampai meninggal dunia. Semua (lansia) kerasan tinggal di Griya Lansia. Karena full package kita penuhi. Itu bahasa media saja. Mas Gilang menyanggupi kebutuhan mbah Trimah. Jadi sebenarnya seperti itu, mas Gilang sangat menaruh perhatian ke mbah Trimah, banyak membantu," tutupnya.
0 Response to "Banjir Bantuan Dari Donatur Griya Lansia Husnul Khatimah Malang Tegaskan Amanah Simpan Aset Trimah"
Post a Comment