Perwakilan Sulawesi Tenggara LDBI Tingkat Nasional Mulai Bertanding Optimis Harumkan Nama Daerah

TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Perwakilan Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai bertanding dalam ajang Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI) tingkat nasional tahun 2021, Selasa (5/10/2021).

Ketiganya adalah Muhammad Yusuf dari SMAN 9 Kendari, Rambu Reninta Kanaya Mawang dari SMAN 1 Baubau, dan Muhammad Alfath dari SMAN 1 Kendari.

Mereka mengikuti lomba tingkat nasional ini secara daring, dengan memanfaatkan Laboratorium Komputer SMAN 9 Kendari di Jalan Diponegoro No.108, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari.

Di ronde pertama, tim andalan Sultra melawan Provinsi Lampung, dengan topik Kebijakan Pemerintah yang Lebih Dominan Mengusulkan Beasiswa Luar Negeri.

Untuk topik tersebut, tim Sulawesi Tenggara menjadi tim yang kontra dengan Kebijakan Pemerintah yang Lebih Dominan Mengusulkan Beasiswa Luar Negeri.

Baca juga: Perhatian Jasa Raharja Sulawesi Tenggara ke Ahli Waris, Beri Pendidikan dan Pelatihan Kewirausahaan

Pembina Tim LDBI Sultra, Rajatin mengatakan terpilihnya ketiga siswa tersebut untuk mewakili Sultra telah melalui berbagai tahapan, di mana ketiganya telah melalui seleksi tingkat provinsi.

"Prosesnya memang agak panjang sampai mereka terpilih," kata Rajatin ditemui di SMAN 9 Kendari, Selasa (5/10/2021).

Setelah mereka lolos, meskipun berasal dari sekolah yang berbeda, mereka berkoordinasi secara intens, untuk membangun tim yang solid.

Ia berharap, perwakilan Provinsi Sultra bisa memberikan yang terbaik untuk daerah, dan terus melaju hingga ke babak final.

"Harapan kami, Provinsi Sultra masuk sampai ke babak final," kata dia.

Baca juga: 304 Orang Vaksinasi Covid-19 di SMK Negeri 1 Unaaha, Pelajar, Lansia, hingga Masyarakat Umum Konawe

0 Response to "Perwakilan Sulawesi Tenggara LDBI Tingkat Nasional Mulai Bertanding Optimis Harumkan Nama Daerah"

Post a Comment