Eva Celia Putri Sophia Latjuba Bahagia Dilamar Demas Narawangsa Ini Profil dan Biodata Sang Kekasih

TRIBUNJABAR.ID - Nama Eva Celia, putri Sopgia Latjuba masuk dalam trending Google Rabu (22/9/2021).

Trendingnya artis cantik ini karena ia baru sja dilamar sang kekasih, Demas Narawangsa.

Eva Celia dilamar pada Selasa (21/9/2021) seperti yang terlihat dalam video yang dibagikan oleh Sophia Latjuba.

[embedded content]

Terlihat Demas berlutut di hadapan Eva dengan kotak cincin di telapak tangan.

Dapat jawaban "iya" dari Eva Celia, Demas kini resmi berstatus sebagai tunangan Eva.

Kabarnya, Demas telah berpacaran dengan Eva Celia selama lima tahun terakhir.

Siapakah sosok Demas Narawangsa? Berdasarkan profil dan biodatanya, ia lahir di Jakarta pada 9 April 1993.

Lulus dari Los Angeles College of Music, Amerika Serikat, pada 2015 lalu, Demas kini aktif menjadi musisi jazz di Tanah Air.

Bagi pecinta musik, kemunculan Demas dari panggung ke panggung sebagai seorang penabuh drum bukanlah hal yang aneh.

Sebagai informasi, Demas bukan hanya bisa menabuh drum, tapi ia juga bisa memainkan beragam alat musik lain seperti gitar dan piano.

Related Posts

0 Response to "Eva Celia Putri Sophia Latjuba Bahagia Dilamar Demas Narawangsa Ini Profil dan Biodata Sang Kekasih"

Post a Comment