Dugaan Sementara Pria yang Tewas Akhiri Hidupnya di Pohon Rambutan Disinyalir Masalah Keluarga

POSBELITUNG.CO, BELITUNG -- Kasat Reskrim Polres Belitung Iptu Edi Purwanto mengatakan pria yang tewas mengakhiri hidupnya dengan gantung diri di pohon rambutan, sementara ini disinyalir masalah keluarga.
Peristiwa tragis ini terjadi di Gang Santai, Dusun I, RT 1, Desa Dukong, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Namun untuk kepastian kejadian gantung diri atau penyebab lain, pihak masih menunggu hasil visum dari dokter.
Sementara ini barang bukti sudah diamankan berupa tali tambang plastik diameter delapan milimeter, pakaian dan benda yang melekat di tubuh korban.
"Terkait penemuan mayat di Gang Santai motif sementara masalah keluarga. Terkait nanti apakah murni gantung diri atau penyebab lainnya, kami masih dalami dan menunggu visum dokter," ungkap Edi kepada Posbelitung.co.
Sebelumnya warga Desa Dukong dihebohkan penemuan jenazah Hengki tergantung di pohon rambutan belakang rumah istrinya.
Jenazah pertama kali ditemukan mertuanya ketika hendak melihat kandang ayam sebelum magrib.
Kemudian istri korban meminta bantuan kepala dusun untuk menghubungi pihak kepolisian.
Baca juga: Pria Belitung yang Diduga Akhiri Hidup di Pohon Rambutan Ditemukan Terlilit Tali Plastik
Baca juga: Mertua Histeris Lihat Menantu Tewas Tergantung di Pohon, Korban Sering Cekcok dengan Istri
Luka Jejas Melingkar di Leher
Kepala Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD Marsidi Judono dr Gunawaran Natakurrahman mengatakan pihaknya telah melakukan pemeriksaan luar terhadap jenazah Hengki Cahya alias Akoi yang tewas tergantung di pohon rambutan berlokasi di Gang Santai, RT 1, Desa Dukong, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, pada Rabu (8/9/2021) pukul 21.00 WIB.
0 Response to "Dugaan Sementara Pria yang Tewas Akhiri Hidupnya di Pohon Rambutan Disinyalir Masalah Keluarga"
Post a Comment