Apotek Kimia Farma Kehabisan Stok 3 Varian Obat Terapi COVID-19 Ini

VIVA â€" Sebanyak tiga varian obat terapi bagi pasien COVID-19 mengalami kekosongan stok di jaringan apotek Kimia Farma, hingga siang ini. Kekosongan obat itu terjadi di 3.114 jaringan apotek yang dimiliki.

Berdasarkan laman Farma Plus, jaringan apotek Kimia Farma itu berada di seluruh provinsi di Indonesia. Tiga obat yang kosong itu adalah Immunoglobulin, Remdesivir dan Tocilizumab.

Sementara itu, 672 ribu lebih obat terapi bagi pasien COVID-19 yang masih tersedia di jaringan apotek Kimia Farma. Yaitu, Azithromycin sebanyak 134 ribu, Favipiravir 349,9 ribu, Ivermectin 178,7 ribu, dan Oseltamivir 9.971.

Sebelumnya, Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin dalam pemaparan secara virtual kepada Komisi IX DPR RI, Selasa malam mengatakan, Pemerintah telah mengalokasikan tambahan suplai obat terapi COVID-19 secara bertahap sampai akhir Juli 2021.

Related Posts

0 Response to "Apotek Kimia Farma Kehabisan Stok 3 Varian Obat Terapi COVID-19 Ini"

Post a Comment